Jajanan |
Di kota Batam, ada berbagai macam usaha jajanan pasar yang cukup sukses dalam bisnis kuliner yang satu ini. Meski berlokasi di Kota batam dengan mengusung nama Restoran Wong Solo yang berlokasi di Jalan Gajah Mada Batam, sangat laris dijunjungi pembeli. Usaha makanan yang menyediakan makan khas Solo ini juga memiliki divisi jajanan yang berdiri sendiri.
Contoh lain usaha jajanan pasar adalah Mie Jogja Pak Karso, yang berlokasi di Jalan Abdullah Lubis, di samping menjual mie ala Jogja, juga terkenal dengan makanan ringan yaitu sosis Solo. Makanan Ini sangat lezat dan memiliki pangsa pasar tersendiri untuk kategori sosis.
Lain lagi dengan Risol Gogo yang mengambil tempat di Jalan Mojopahit . Usaha RisolGogo sesuai dengan namanya sukses bisnis makanan dengan produk risol, kroket dan lemper ayam. Bukti sukses usaha makanan ini terbukti dengan terus berlangsung usahanya yang yang sudah berjalan dua generasi ini kini.
Usaha di sektor makanan memang selalu menarik untuk ditekuni karena selalu banyak peminat dan mendulang keuntungan. Ramainya pasar bisnis kuliner juga turut meramaikan usaha alat-alat rumah tangga. Semakin banyak orang belajar memasak dan usaha makanan, semakin memerlukan alat-alat rumah tangga yang praktis. Peluang usaha makanan tidak ada matinya, silahkan mencoba dan berkreatifitas semoga Sukses!
Sumber : GaleriUKM.com